mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

Seberapa Cepatkah Kecepatan 5G itu?

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

5G atau generasi kelima merupakan bagian dari serangkaian generasi jaringan nirkabel telekomunikasi ponsel. Pertama kali peluncuran jaringan seluler ini dimulai pada tahun 2019 sebagai penerus dari jaringan 4G. Banyak perusahaan ponsel di berbagai negara yang berkontribusi dalam pengembangan jaringan 5G ini.

Bagian ke 1: pengenalan kecepatan 5G

Saat ini, jaringan nirkabel merupakan jaringan yang masih dalam tahap awal dan tidak akan selesai dalam waktu dekat. Beberapa negara di dunia ini, seperti UK, US, Australia, dan negara lainnya, sudah menggunakan jaringan 5G ini, terutama untuk kebutuhan komersial. Menurut Asosiasi GSM, jaringan 5G diprediksi akan mempunyai 1,7 milliar pelanggan pada tahun 2025. Seluruh dunia akan menggunakan jaringan nirkabel untuk menjamin perangkat 5G dapat memanfaatkan jaringan yang baru ini dengan broadband yang lebih signifikan.

kecepatan 5g

Seperti yang sudah dialami oleh negara-negara dengan jaringan 5G, ini seperti menjadi dorongan yang signifikan untuk bisnis, siaran langsung, permainan, industri, dan bidang lainnya yang melalukan investasi yang sangat besar pada teknologi jaringan nirkabel.

Beberapa operator diseluruh dunia telah siap dengan pengumuman rencana dalam menjalankan jaringan untuk masyarakat pada akhir tahun ini. Karena jaringan 5G akan membutuhkan transmisi nirkabel yang lebih cepat, dukungan yang lebih luas untuk koneksi yang bersamaan, dan latensi lebih rendah dibandingkan jaringan sebelumnya yaitu 4G, itu berarti kecepatannya akan menjadi lebih cepat. Hal ini berarti jika Anda mendownload film 8K, maka pelanggan 5G hanya akan membutuhkan waktu beberapa detik saja jika dibandingkan menggunakan jaringan 4G yang harus menunggu sekitar 30 menit. Kecepatan yang disajikan lebih dapat diandalkan pada smartphone dan perangkat teknologi jaringan nirkabel lainnya yang pernah ada sebelumnya.

Jaringan 5G diperkirakan untuk mengirimkan data dalam jumlah besar untuk memungkinkan dunia yang cerdas dan saling terhubung. Prosesnya akan seperti meningkatkan internet dari suatu teknologi seperti jaringan yang akan terintegrasi ke dalam beberapa smartphone yang biasa kita gunakan sehari-hari. Proses pengembangan jaringan ini belum selesai, tetapi jadwal peluncurannya tetap akan dimulai walaupun diperlambat oleh wabah virus Corona. Jaringan ini akan berkembang, sehingga saat ini operator akan lebih berusaha dalam mengembangkan pengaturannya di area baru di seluruh dunia.

5g diseluruh dunia

5G mengambil pendekatan praktikal untuk menjamin konektifitas yang dapat diandalkan. Perangkat 5G akan disambungkan menggunakan gelombang radio dengan menggunakan serangkaian antena lokal ke dalam area geografi kecil yang disebut sel. Antena lokal ini akan terhubung dengan internet dan jaringan telepon menggunakan teknologi sambungan backhaul nirkabel dan serat optik yang memiliki bandwidth tinggi. Protokol akan mengaktifkan jaringan 5G untuk tersambung sekitar satu juta perangkat per kilometer persegi, lebih tinggi dari pada jaringan 4G yang mendukung sekitar 100.000 perangkat per kilometer persegi.

Bagian ke 2: Mengenai kinerja 5G

Jaringan 5G telah mempunyai peningkatan permintaan untuk aplikasi. Evolusi mengenai hal throughput dan latensi yang dialami dengan teknologi jaringan nirkabel ini menjelaskan permintaan tersebut. Jaringan komunikasi generasi- yang ke 5 ini akan mengakomodasi banyak perangkat dan mendukung aplikasi yang sudah ada karena fitur dan teknologi baru yang digunakan dalam jaringan 5G. Fitur baru yang membawa pengalaman baru dengan jaringan nirkabel 5G mencakup MIMO (Berbagai Input Berbagai Output), jaringan padat kecil, stasiun yang berbasis bergerak, beamforming, dan frekuensi gelombang-milimeter. Fitur-fiturnya memicu lalu lintas data yang cepat dan perluasan jaringan nirkabel yang besar.

kinerja 5g

Jika dilihat penelitian dan pengembangan saat ini pada jaringan 5G yang sedang berproses ini, sistem nirkabel 5G tertuju pada penyelesaian tantangan masalah teknis yang belum pernah terjadi. Demikian pula, semakin banyak permintaan perangkat pada jaringan 5G yang baru untuk menjalankan data, suara dan melakukan berbagai proses untuk meningkatkan kualitas hidup. Hal ini berarti membutuhkan kapasitas yang lebih besar; karenanya lebih banyak industri yang berkembang menuju jaringan nirkabel 5G. Berikut ini adalah persyaratan teknis yang diarahkan untuk menjadikan jaringan 5G sebagai solusi yang lebih baik untuk permintaannya.

Latensi: Sulit untuk mencapai persyaratan latensi mengingat laju data dan permintaan yang disampaikan dalam waktu tertentu. Latensi dari jaringan nirkabel 5G menyediakan persyaratan latensi akhir ke akhir 1-5ms.

Cakupan dan kecepatan data: jaringan nirkabel 5G bertujuan untuk menjaga konektifitas yang andal di semua jangkauan dengan kecepatan data minimal 1Gbps.

Perangkat koneksi: 5G memiliki visi untuk menggabungkan sejumlah besar perangkat. Hal ini akan memungkinkannya untuk berkomunikasi dengan kecepatan data hingga jaringan 4G x100.

Efisiensi Energi dan Biaya: perusahan ponsel yang ingin merancang jaringan 5G untuk memenuhi kebutuhan pada setiap aplikasi yang memakan-setiap data dalam berbagai bidang dengan biaya yang lebih rendah. Demikian pula, 5G bertujuan untuk mengantarkan efisiensi energi yang besar dibandingkan dengan generasi jaringan nirkabel sebelumnya.

Efisiensi Akses Berbagai Radio: pengembangan teknologi jaringan nirkabel 5G yang secara tidak langsung menggantikan jaringan 4G yang sudah ada terlebih dahulu. Jaringan ini merupakan bawaan dari teknologi nirkabel yang sudah ada untuk mengantarkan koneksi yang andal dan menyediakan solusi yang cerdas untuk permintaan industri telekomunikasi. Teknologi ini meliputi evolusi lanjutan jangka panjang (LTE-A), Wireless Fidelity (Wi-Fi), Sistem Global untuk Komunikasi Seluler(GSM), generasi ketiga dari evolusi jangka panjang (LTE) komunikasi seluler (3G), DAN paket akses berkecepatan-tinggi (HSPA).

Persyaratan di atas adalah faktor utama untuk mengaktifkan aplikasi intensif-data yang dapat bekerja dengan efisiensi sebagai permintaan dari industri dan akademisi pada tahun-tahun sebelumnya. Mengikuti persyaratan tersebut, beberapa dari teknologi memerlukan penyebaran yang bertujuan untuk mewujudkan jaringan 5G, yang mana sebagai berikut.

Frekuensi gelombang-milimeter: jaringan nirkabel 5G memanfaatkan spektrum frekuensi yang berada di bawah 6GHz. Gelombang-milimeter menyediakan lingkungan yang terbaik dengan respons yang tertinggi untuk kebutuhan kapasitas jaringan yang luas.

MIMO yang lebih besar: teknologi MIMO merupakan eksistensi tinggi yang diterapkan ke dalam jaringan nirkabel 4G untuk bekerja dengan banyak antena. Frekuensi gelombang-milimeter memanfaatkan teknologi MIMO untuk mentransmisikan frekuensi tinggi, yang hanya membutuhkan elemen antena terkecil. Begitu banyak antena yang dibutuhkan untuk stasiun pangkalan dan stasiun seluler untuk menjamin bangunan receiver dan transciever bekerja dengan sangat efisien.

Sel kecil: Kemungkinan besar, jaringan 5G akan mengalami peningkatkan jumlah pengguna yang meningkatkan permintaan lalu lintas. Sel kecil dibutuhkan untuk mendukung aspek utama dalam jaringan 5G.

Bagian ke 3: Seberapa cepatkah 5G itu?

Jaringan nirkabel seluler telah berkembang, yang mana membawa pengalaman baru pada pasar. Faktor pendorong utama dalam meluncurkan jaringan nirkabel baru berkisar pada kecepatan, latensi yang kecil, dan peningkatan yang dapat dipercaya. Konversi jaringan ke jaringan 5G diikuti dengan permintaan akan terobosan pada kecepatan. Banyak perusahaan ponsel yang bertujuan untuk memanfaatkan berbagai teknologi untuk memastikan bahwa kecepatan jaringan yang diantisipasi telah tercapai selama pengembangan jaringan 5G. Beberapa negara seperti UK, US, Australia, dan berbagai negara diseluruh dunia yang sudah merasakan 5G pada kecepatan bervariasi yang tergantung pada apa yang dapat diberikan oleh operator di negara tersebut.

Seberapa cepat kah 5g

Berbagai operator yang telah menguji coba 5G telah melaporkan bawah kecepatan data tertinggi ada pada 20Gbps dan kecepatan rata-rata lebih dari 100Mbps. Selain kecepatan jaringan tertinggi 5G, perangkat nirkabel didesain khusus untuk memberikan kapasitas jaringan yang berbeda tergantung pada gelombang mm.

5G juga memberikan perbandingan latensi yang rendah untuk generasi jaringan yang terdahulu. Integrasi latensi rendah dapat merespons dengan cepat dan memiliki pengalaman yang seragam yang ditunjukan dengan jaringan 5G. Selain itu, kecepatan data juga tetap tinggi bahkan ketika pelanggan 5G berpindah-pindah.

Selain kecepatan luar biasa yang didapatkan dengan menggunakan jaringan nirkabel 5G, jaringan ini juga telah mengadaptasi sinyal pengkodean yang signifikan, sehingga menjaga tingkat kesalahan yang sangat kecil. Dengan kata lain, jangkauan dari koneksi 5G menjadi sorotan yang signifikan. Beberapa faktor 5G tergantung pada jangkauan, yang mana frekuensi biasa menjadi faktor pendorongnya. Sementara gelombang sinyal mm mempunya jangkauan rendah yang hanya dapat dijangkau dalam beberapa ratus meter, sinyal band rendah bisa mempunyai jangkauan beberapa ratus kilometer pada keadaan yang tepat.

Bagian 4: Aplikasi 5G yang perlu Anda ketahui

5G merupakan pengembangan jaringan nirkabel baru yang mempengaruhi transmisi data melalui jaringan seluler yang signifikan. Beberapa penyedia sedang bekerja pada infrastruktur 5G untuk memastikan aplikasi yang potensial pada berbagai kasus. Aplikasi dari teknologi jaringan nirkabel 5G telah dijelaskan di bawah ini.

aplikasi 5g

Perluasan loT

Penggunaan loT yang ekstensif dan terintegrasi dengan teknologi 5G telah dilaporkan pada bidang industri dan komersial untuk memantau dan mengoptimalkan logistik serta produksi. 5g telah mempengaruhi fleksibilitas nirkabel dan latensi yang rendah, yang memungkinkan berbagai infrastruktur pabrik yang otomatis, interkoneksi dari perangkat, dan meningkatkan visibilitas diberbagai serangkaian pasokan.

Data real-time untuk membuat keputusan yang lebih baik

Jaringan 5G juga menyediakan data real-time dalam fasilitas kesehatan, lingkungan retail, jaringan utilitas listrik, dan bidang lainnya untuk membantu organisasi membuat keputusan yang jelas. Banyak informasi yang bisa ditransmisikan dengan cepat melalui jaringan 5G.

Kendaraan Mandiri

Pengembangan penuh pada jaringan 5G akan membantu menyelesaikan pengembangan proyek kendaraan mandiri. Mobil yang dapat mengendarai-sendiri akan menggunakan 5G pada transmisi data dan mengantarkan sejumlah besar informasi untuk jaringan kendaraan mandiri. 5G juga akan memainkan peran penting pada kendaraan mandiri seperti diagnosa otomatis, pemeliharaan yang sudah diperkirakan, manajemen armada, pembaharuan sistem operasional, dan pembayaran dalam-mobil.

Perawatan sambungan

Di sektor kesehatan akan mendapatkan keuntungan yang besar dari jaringan 5G dengan memungkinkan pengembangan fleksibilitas perangkat loT tanpa harus adanya kerja sama apa pun pada kinerjanya. Layanan telemedis akan lebih cepat dengan mengandalkan konektifitas 5G.

Aplikasi kota pintar

Kota diseluruh dunia akan menggunakan jaringan nirkabel 5G untuk menemukan solusi dalam meminimalkan kemacetan lalu lintas, mengantarkan layanan publik yang lebih efisien dan meningkatkan keamanan di jalan. LoT cerdas yang disertai dengan sensor akan mentransmisi data dengan cepat melalui jaringan 5G untuk menawarkan notifikasi pada pihak berwenang mengenai masalah kemacetan lalu lintas dan kondisi lainnya.

Kesimpulan

5G menciptakan kemungkinan yang baru di seluruh dunia pada berbagai sektor. Kecepatan luar biasa yang dapat diandalkan dalam mentransmisi data menyediakan strategi yang lebih baik untuk meningkatkan beberapa proyek industri komersial. Banyak perusahan seluler di berbagai negara yang membuat komitmen untuk memfasilitasi peluncuran 5G lebih cepat untuk konsumen dan fasilitas agar dapat meningkatkan kinerja dan memicu inovasi untuk meningkatkan kualitas hidup.

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor