mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

3 Cara Transfer Password ke iPhone 14

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

Banyak forum memiliki pertanyaan yang tidak terjawab ini: Saya baru saja upgrade ke iPhone 14 baru. Apakah ada yang tahu cara mentransfer kata sandi ke iPhone 14 baru? Namun sayangnya, di era teknologi ini, tidak ada yang bisa mengingat ratusan kata sandi (yang berkaitan dengan tiap aplikasi atau akun), dan di sanalah pengguna lebih mengkhawatirkan perihal mentransfer password daripada data.

Memikirkan adakah cara mentransfer kata sandi ke iPhone baru? Bukan masalah! Postingan ini membahas semua cara mudah untuk mentransfer kata sandi dari iPhone lama ke iPhone 14 baru. Marilah kita mulai:

transfer kata sandi ke iphone 14 baru

Bagian 1: Cara Mentransfer Kata Sandi yang tersimpan ke iPhone 14 Baru melalui iCloud

Apple memiliki sistem pengelolaan kata sandi khusus yang dikenal sebagai iCloud Keychain. Sistem ini tidak hanya mengizinkan Anda untuk menyimpan kata sandi, detail akun, dan nomor kartu kredit secara aman, tetapi Anda juga bisa menyinkronisasikan mereka di semua perangkat iOS lainnya. Apakah kata sandi bisa ditransfer ke iPhone 14 baru melalui iCloud Keychain? Ya! Mari baca panduannya:

Langkah 1: Masuklah ke Pengaturan iPhone lama Anda. Ketuk pada nama akun kemudian iCloud.

ketuk pada icloud

Langkah 2: Ketuk pada Keychain dan geser untuk menyalakan iCloud Keychain.

Catatan: Anda akan diminta untuk memasukkan Apple ID dan Kata sandi. Masukkan detailnya dan tunggu beberapa menit agar prosesnya dapat selesai.

nyalakan icloud keychain

Langkah 3: Kini, nyalakan iCloud Keychain di iPhone 14 baru dengan cara yang sama seperti sebelumnya. Proses ini akan secara otomatis mengunduh semua kata sandi Anda dari iCloud ke iPhone 14 baru.

Kelebihan

  • Metode yang mudah untuk dioperasikan
  • Tidak perlu menginstal alat pihak ketiga apapun

Kekurangan

  • Prosesnya bisa memakan waktu beberapa menit untuk selesai

Bagian 2: Cara Mentransfer Kata Sandi ke iPhone 14 Baru melalui AirDrop

Memikirkan cara mentransfer kata sandi yang tersimpan ke iPhone 14 baru? AirDrop adalah cara lain untuk melakukannya dengan mulus! AirDrop pada iPhone ialah sebuah cara untuk membagikan gambar, video, dokumen, kata sandi, dan banyak lagi ketika kedua perangkat berdekatan.

Catatan: Perlu diingat bahwa AirDrop akan memerlukan kedua iPhone untuk menjalankan iOS 11 atau lebih tinggi.

Apakah Anda ingin mentransfer semua kata sandi yang tersimpan dari iPhone lama ke iPhone 14 baru melalui AirDrop? Berikut ini merupakan panduan langkah demi langkahnya:

Langkah 1: Bukalah Pusat Kendali di kedua iPhone Anda (iPhone lama dan iPhone 14 baru). Izinkan Bluetooth, Wi-Fi, dan AirDrop di kedua perangkat.

nyalakan airdrop

Langkah 2: Kini, ketuk Pengaturan pada perangkat iPhone lama Anda. Masuk ke Kata sandi dan Akun lalu ketuk pada Kata sandi Situs Web dan Aplikasi.

ketuk pada situs web dan kata sandi

Langkah 3: Dari sini, Anda bisa memilih kata sandi yang ingin Anda bagikan melalui AirDrop. Ketuk dan tahan kolom Kata sandi lalu pilih AirDropdari menu.

Langkah 4: Pada menu AirDrop, pilih iPhone 14 baur Anda dan terima file dari perangkat baru untuk mentransfer detail kata sandi.

Kelebihan

  • Anda bisa memilih kata sandi untuk dibagikan

Kekurangan

  • Kedua perangkat harus berada dalam jarak yang cukup dekat
  • Hanya satu kata sandi yang bisa dikirim dalam sekali transfer

Bagian 3: Cara Mentransfer Semua Kata Sandi ke iPhone 14 Baru melalui iTunes

iTunes membiarkan Anda melakukan backup dan pemulihan data iPhone dengan mulus tanpa perlu membuang waktu dengan menggunakan alat pihak ketiga. Maka dari itu, jika Anda baru saja upgrade ke iPhone 14 baru, Anda bisa menggunakan iTunes untuk mentransfer semua detail akun dan kata sandi Anda.

Dalam mentransfer via iTunes, Anda akan perlu untuk melakukan back up perangkat lama Anda lebih dulu lalu memulihkannya ke iPhone 14 baru. Berikut ini merupakan panduan langkah demi langkahnya:

Langkah 1: Luncurkan iTunes pada PC Anda. Sambungkan perangkat iPhone lama ke PC dan setelah muncul di iTunes, kliklah Ringkasan.

Langkah 2: Pada bagian Backup, pilih Komputer Ini lalu ceklis pada Enkripsi Backup Lokal Tekan tombol "Backup Sekarang untuk memulai proses.

backup dan pulihkan via itunes

Langkah 3: Aktifkan iPhone 14 baru Anda dan pilih opsi Pulihkan dari Mac atau PC pada startup.

pulihkan dari mac atau pc

Lagkah 4: Sambungkan iPhone 14 baru ke sebuah PC melalui iTunes dan pilih perangkat ini dari pojok kiri atas.

Langkah 5: Pilihlah opsi Pulihkan Backup, pilih file backup terbaru dan tunggu prosesnya selesai.

Kelebihan

  • Backup yang Terenkripsi ialah sebuah nilai tambah

Kekurangan

  • Anda perlu membackup semua data
  • Proses ini akan memakan waktu yang lebih lama

Bagian 4: Apa Alasan Kata Sandi Saya Tidak Tertransfer ke iPhone 14 Baru?

Banyak dari Anda mungkin sudah mencoba untuk mentransfer kata sandi atau telah memulihkan data pada iPhone 14 baru dan berpikir mengapa kata sandinya tidak muncul di perangkat baru! Ada beberapa alasan mengapa detail kata sandi tidak muncul di iPhone 14 baru Anda, seperti yang disebutkan di bawah, dan kami memiliki solusi untuk setiap masalah. Lanjutkan membaca agar mengetahui lebih lanjut!

Masalah #1: iCloud Keychain Tidak Menyala

Salah satu masalah umum yang Anda hadapi adalah iCloud Keychain tidak dinyalakan, dan kata sandi tidak tertransfer ke iPhone 14 baru. Untuk menyelesaikan isu ini, Anda bisa menyalakan iCloud Keychain secara manual.

Solusi:

  • Masuk ke Pengaturan>Nama akun>iCloud>iCloud Keychain dan geser untuk nyalakan.
  • Atau Anda bisa melakukan backup pada perangkat lama Anda via fitur backup terenkripsi iTunes dan memulihkan data ke iPhone 14 baru.

Masalah 2: Sudah Melakukan Setup iPhone 14 Baru tanpa Mentransfer Kata Sandi

Banyak dari Anda mungkin telah melakukan setup iPhone 14 baru tanpa mentransfer kata sandi dan satu-satunya cara tersisa adalah dengan memulihkan data.

Solusi

  • Supaya bisa memulihkan dari backup iCloud, reset perangkat dari perangkat, dan pada layar startup, pilih Pulihkan dari backup iCloud.
  • Sambungkan iPhone Anda ke PC Anda via iTunes. Selanjutnya, kliklah pada Ringkasan dari menu di sebelah kiri dan pilih Pulihkan Backup.

Masalah #3: Pengisi Otomatis Dimatikan

Kadang, pengisi otomatis dimatikan dari pengaturan, dan Anda tidak bisa mengisi kata sandi.

Solusi

  • Masuk ke Pengaturan>Kata Sandi dan Akun>Pengisi Otomatis dan geser untuk menyalakan pengisi kata sandi otomatis.

nyalakan pengisi otomatis

Bagian 5: Transfer Semua dari iPhone Lama ke iPhone 14 Baru dengan Menggunakan MobileTrans

Apakah baru-baru ini Anda melakukan pembaruan ke iPhone 14 baru? Jangan lewatkan data berharga Anda dan lakukan transfer dari perangkat lama Anda ke iPhone baru tanpa membuang-buang waktu. Kami merekomendasikan Anda menggunakan Wondershare MobileTrans— sebuah solusi serbaguna untuk mentransfer data di antara dua iPhone.

MobileTrans - Transfer Ponsel

Transfer Kontak dari Android ke iPhone 14 Dengan sekali Klik!

  • • Anda bisa mentransfer apapun kapanpun— pilih di antara 18+ tipe data untuk dipindahkan di antar ponsel.
  • • Software ini mendukung lebih dari 6000 model ponsel pintar baik untuk Android dan iOS.
  • • Tidak seperti metode transfer data lain, Anda tidak memerlukan reset pabrik untuk perangkat.
  • • Software ini mudah digunakan dan bekerja sangat cepat.
4.085.556 orang sudah mendownloadnya

Fitur Utama dari Wondershare MobileTrans

Ingin mentransfer data di antara dua iPhone via Wondershare MobileTrans? Berikut ini merupakan panduan langkah demi langkahnya:

Langkah 1: Luncurkan Wondershare MobileTrans dan sambungkan perangkat iPhone lama ke iPhone 14 baru ke PC.

Langkah 2: Masuklah ke tab Transfer Ponsel dan pilih Ponsel ke Ponsel

masuklah ke ponsel ke ponsel

Langkah 3: Pilih tipe data yang ingin Anda transfer dari iPhone lama ke iPhone 14 baru. Klik Mulai dan tunggu sampai proses selesai.

klik mulai

Kesimpulan

Apakah Anda baru-baru ini upgrade ke iPhone 14 baru? Anda mungkin kesal karena Anda perlu mengetik secara manual semua kata sandi Anda. Jangan khawatir! Kami telah menyebutkan semua metode di mana Anda bisa mentransfer kata sandi dari iPhone lama ke iPhone 14 baru. Terlebih lagi, kami merekomendasikan menggunakan Wondershare MobileTrans untuk mentransfer semua data dari perangkat lama ke iPhone 14 baru tanpa mereset perangkat.

MobileTrans - Transfer WhatsApp antara iOS dan Android

Transfer WhatsApp antar ponsel yang berbeda dengan mudah. Solusi sekali klik untuk mencadangkan obrolan WhatsApp pada perangkat iOS/Android.

Coba Gratis Coba Gratis
Download Amanaman & terjamin

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor