mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

4 Cara Mengetahui Seseorang Memblokir/Menghapus Anda di Viber

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

Jika seseorang secara tidak sengaja maupun sengaja memblokir Anda di Viber, Anda tidak akan mengetahuinya lewat notifikasi atau email. Anda mungkin berpikir semuanya baik-baik saja dan mungkin kontak Anda hanya tidak hadir untuk sementara. Namun, tentu akan sangat mengecewakan ketika Anda mengetahui kalau Anda diblokir oleh seseorang.

viber app

Untungnya, sekarang Anda tidak perlu menanti hingga kenyataan pahit bahwa Anda sudah diblokir itu menghampiri. Pada artikel ini, Anda akan mempelajari bagaimana caranya mengetahui apakah Anda telah diblokir dan bagaimana caranya memblokir seseorang. Jadi tetaplah menyimak artikel berikut ini:

Bagian 1: Apa yang Terjadi Saat Anda Diblokir di Viber?

Saat seseorang memblokir Anda di Viber itu tandanya mereka sudah tidak ingin berkomunikasi dengan Anda lagi. Namun, jika Anda telah diblokir, inilah beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai apa yang terjadi saat seseorang memblokir Anda di Viber:

  • Mengirim pesan.
  • Melihat status terbaru apakah Anda online atau offline.
  • Membuat panggilan kepada orang tersebut.
  • Menambahkan orang itu ke suatu grup.
  • Melihat apakah profil dia berubah, misalnya foto profil dan sebagainya.

Bagian 2: Kenapa Orang-orang Memblokir Seseorang?

Semuanya baik-baik saja sampai Anda mengetahui bahwa teman Anda di satu grup yang sama ternyata memblokir Anda. Tentu Anda jadi bertanya-tanya kenapa dia memblokir Anda setelah Anda mengirimkan pesan yang baik? Ada banyak kemungkinan penyebab seseorang memblokir orang lain.

Jika mereka sengaja memblokir maka mungkin saja mereka sedang marah, cara pikir mereka tidak sejalan satu sama lain, atau mereka merasa muak mengobrol dengan orang tersebut. Di sisi lain, bisa saja ternyata mereka tidak sengaja menyalakan opsi blokir saat layar ponsel mereka masih menyala sehingga akhirnya memblokir seseorang. Jadi, Anda perlu mencari tahu apakah seseorang memblokir Anda dengan sengaja atau tidak.

Pada beberapa kasus tertentu, memblokir seseorang akan lebih baik dibandingkan ketimbang tetap terhubung dengan orang tersebut. Jika Anda mengetahui bagaimana caranya memblokir seseorang di Viber, Anda dapat menentukan apakah ingin tetap berkomunikasi dengan mereka atau tidak

Bagian 3: 4 Cara Mengetahui Apakah Seseorang Memblokir Anda di Viber

Cara #1 adalah Periksa Status Mereka di Obrolan Grup

viber app

  • Langkah 1: Buka Viber lalu pergi ke obrolan grup.
  • Langkah 2: Carilah kontak orang yang Anda pikir telah memblokir Anda
  • Langkah 3: Sekarang kirimkan pesan kepada mereka.
  • Langkah 4: Setelah beberapa lama, periksalah apakah orang tersebut telah membaca pesan Anda atau tidak.
  • Langkah 5: Jika orang tersebut aktif dan membalas pesan selain pesan dari Anda, berarti dia telah memblokir Anda.

Cara #2: Pastikan Anda memang diblokir dengan mengirimkan pesan ke orang yang sama menggunakan akun Viber orang lain

Anda memerlukan bantuan dari teman Anda yang memiliki akun Viber juga agar dapat mempraktikkan metode ini. Inilah hal-hal yang perlu Anda lakukan:

viber app

  • Langkah 1: Simpan nomor orang yang Anda pikir telah memblokir Anda ke kontak pada ponsel teman Anda.
  • Langkah 2: Kirim pesan baru ke orang tersebut dan periksa apakah pesan yang dikirim bertanda "Seen".
  • Langkah 3: Jika Anda menemukan bahwa ternyata status "Send" dan "Seen" tidak dimatikan, tenang saja, orang tersebut tidak memblokir Anda.

Cara #3: Periksa foto profil mereka

Ada cara lain untuk mengetahui apakah Anda diblokir atau tidak dan kenapa Anda tidak bisa mengirim pesan di Viber:

  • Langkah 1: Buka aplikasi Viber dan periksa foto profil mereka.
  • Langkah 2: Periksa foto profil Anda pada ponsel Anda. Jika foto tersebut tidak berubah, mereka tidak memblokir Anda.
  • Langkah 3: Untuk memastikannya, Anda bisa periksa kontak orang tersebut dari akun Viber orang lain.
  • Langkah 4: Jika foto yang ditampilkan sama, berarti Anda tidak diblokir. Namun jika foto profil orang tersebut berbeda, itu tandanya Anda telah diblokir.

Cara #4: Lakukan panggilan video atau panggilan suara kepada orang yang Anda pikir telah memblokir Anda

Saat Anda merasa curiga telah diblokir oleh seseorang. Anda bisa langsung menghubungi mereka dengan panggilan suara atau panggilan video untuk memastikan kecurigaan Anda. Lakukan langkah-langkah berikut ini:

viber app

  • Langkah 1: Buka aplikasi Viber pada ponsel Anda.
  • Langkah 2: Pada layar Obrolan, klik pada akun orang yang ingin Anda telepon.
  • Langkah 3: Sekarang tekan tombol panggilan Suara atau Video untuk menghubungi orang tersebut.
  • Langkah 4: Jika dilayar menampilkan "Memanggil" bukannya "Berdering", tandanya orang tersebut memblokir Anda.

Bagian 4: Bisakah Saya Mengirimkan Pesan kepada Orang yang Ternyata Memblokir Saya?

Sayangnya hal ini tidak dapat Anda lakukan. Anda tidak dapat mengirim pesan maupun melakukan panggilan suara/video ke orang yang telah memblokir Anda. Agar bisa mengirim pesan atau meneleponnya, mereka perlu membuka blokir Anda terlebih dahulu. Bahkan jika mereka ingin menghubungi Anda lewat Viber, mereka akan mendapatkan peringatan yang meminta mereka untuk membuka blokir dahulu sebelum bisa menghubungi Anda.

Bagian 5: Tip Bonus: Pencadangan Riwayat Obrolan Viber Anda untuk Menghindari Kehilangan Data

Untungnya, ada hal-hal yang bisa Anda kontrol jika seseorang memblokir Anda. Anda bisa menghubungi mereka lewat berbagai cara dan menanyakan alasan mereka. Akan tetapi bagaimana jika file obrolan penting di Viber Anda terhapus. Bahkan jika Anda menyalakan pencadangan otomatis, hal tersebut akan percuma jika ponsel Anda dicuri atau terbuang.

Melakukan pencadangan riwayat obrolan penting di Viber Anda ke platform online adalah satu-satunya cara untuk menghindari kehilangan data. Salah satu perangkat lunak yang paling banyak digunakan dan membantu mengatasi masalah Anda untuk mencadangkan data adalah MobileTrans - Backup & Restore. Perangkat lunak ini merupakan solusi mencadangkan data ponsel atau PC dengan satu kali klik ke platform cloud online.

beranda viber

Yang paling menarik adalah Anda tidak perlu menjadi ahli teknologi untuk menggunakannya. Hanya dengan beberapa langkah sederhana, Anda dapat memindahkan data penting Anda dengan mudah. Dan untuk memindahkan obrolan penting Anda di Viber dan file media lain, bacalah pedoman lengkap pencadangan Viber yang telah kami rangkum dan segera amankan data Viber Anda.

Kesimpulan

Tidak semua orang memblokir seseorang karena suatu keluhan tertentu. Bisa saja mereka ternyata tidak sengaja memencet opsi blokir. Sebagaimana yang telah dijabarkan di atas, ada beberapa tips yang memandu cara mengetahui apakah seseorang memblokir nomor Anda agar tidak mengirim pesan atau menelepon. Menguasai tips-tips tersebut akan meningkatkan relasi Anda dengan orang yang Anda curigai dan menghilangkan kecurigaan Anda.

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor