mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

Cara Memperbaiki Waktu yang Salah di Samsung Galaxy S22 atau Ponsel Android Lainnya

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

Anda tidak perlu berpikir apa yang salah dengan ponsel Anda jika tidak bisa perbaiki waktu yang salah di Samsung Galaxy S22 atau ponsel Android lainnya. Kami punya penyelesaian yang sempurna bagi Anda masalah tersebut.

cara memperbaiki waktu yang salah pada android

Bagian 1: Mengapa Ponsel Android saya Tampilkan Waktu Yang Salah?

Anda mungkin akan alami masalah besar jika ponsel Android Anda tidak menunjukkan waktu yang tepat, Anda mungkin akan lewatkan alarm yang seharusnya dimatikan, dan juga mungkin akan melewatkan rapat penting, karena waktu di ponsel Android tidak tepat. Kami mengerti betapa menyusahkan hal tersebut.

Alasan yang paling umum terjadi untuk masalah ini adalah zona waktu yang salah, kemungkinan karena Anda salah mengaturnya secara manual. Ketika Anda mengatur zona waktu yang salah di ponsel Anda, meskipun sakelar waktu otomatis masih beroperasi dan telah diatur dengan benar, hal ini akan tetap sebabkan tampilan waktu yang salah.

Jika Anda pernah hadapi masalah tentang iPhone atau iPad Anda yang tidak menunjukkan waktu lalu daripada panik dan khawatir. Tidak perlu khawatir, karena kami hadir untuk berikan cara perbaikannya. Untuk detail lebih lanjut, Anda bisa beralih ke "Cara Perbaiki iPhone atau iPad yang Tampilkan Waktu dan Tanggal yang Salah".

Bagian 2: Cara Perbaiki Tanggal Dan Waktu di Ponsel Android Saya?

Jika Anda selalu pergunakan Ponsel Android, Anda mungkin pernah alami masalah saat ponsel Anda tampilkan waktu dan tanggal yang salah.
Jika Anda alami masalah yang serupa, tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Tersedia beberapa perbaikan yang bisa Anda lakukan untuk selesaikan masalah tersebut.

Pertama, muat ulang ponsel Anda. Muat ulang ponsel Anda biasanya berupa sebuah perbaikan menyeluruh, namun itu tidak berarti bahwa masalah tersebut pasti akan hilang. Terdapat masalah di mana Anda perlu terapkan perbaikan yang lainnya, karena dengan muat ulang saja tidak akan bisa perbaiki masalahnya.

Jika dengan muat ulang perangkat bisa perbaiki masalah, maka begitu juga lebih baik. Jika tidak, cobalah cara ini:

  • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Kliklah pada Tanggal & Waktu.
  • Langkah 3: Klik pada bagian Otomatis.
  • Langkah 4: Jika Anda melihat opsi ini dimatikan, pastikanlah bahwa tanggal, waktu, dan zona waktu yang benar telah dipilih.

1. Mengatur waktu dan tanggal di ponsel Samsung Galaxy S20/S21/S22 Ultra

Untuk mengatur tanggal dan waktu di ponsel Samsung Galaxy S20 atau S21 serta S22 Ultra milik Anda, lakukan hal berikut ini-

* Untuk Pengaturan secara Otomatis:

mengatur waktu dan tanggal di samsung galaxy

  • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Klik pada Manajemen Umum.
  • Langkah 3: Kemudian kliklah Tanggal dan Waktu.
  • Langkah 4: Dan lalu klik pada Tanggal dan Waktu Otomatis.

* Untuk Pengaturan secara Manual:

mengatur waktu dan tanggal di samsung galaxy

  • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Kliklah pada Manajemen Umum.
  • Langkah 3: Kemudian klik Tanggal dan Waktu.
  • Langkah 4: Lalu Pilihlah Zona Waktu.
  • Langkah 5: Kemudian Kliklah pada Wilayah.
  • Langkah 6: Temukan atau Ketik Wilayah Anda sedang berada.
  • Langkah 7: Waktu dan Tanggal akan diatur sesuai dengan pilihan.

2. Mengatur waktu dan tanggal di ponsel Google Pixel 5/6 Pro

Untuk mengatur tanggal dan waktu di Google Pixel 5 or 6 Pro Anda, Anda perlu lakukan langkah-langkah di bawah berikut ini:

mengatur waktu dan tanggal pada google pixel

  • Langkah 1: Kliklah pada Aplikasi Jam.
  • Langkah 2: Klik tiga titik vertikal dan lalu kliklah pada pengaturan.
  • Langkah 3: Untuk perubahan secara Otomatis, kliklah pada Ubah Tanggal dan Waktu, dan klik Pengaturan Zona Waktu secara otomatis.
  • Langkah 4: Untuk perubahan secara manual, kliklah pada Ubah Tanggal dan Waktu dan klik pada Atur Zona Waktu secara otomatis, lalu klik di Gunakan Lokasi untuk Mengatur Zona Waktu.

3. Mengatur waktu dan tanggal pada Ponsel Xiaomi 11/12 Ultra

Untuk mengatur tanggal dan waktu di ponsel Xiaomi 11/12 Ultra, Anda perlu lakukan langkah-langkah di bawah berikut ini:

  • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Lalu klik pada Pengaturan Tambahan.
  • Langkah 3: Kemudian kliklah Tanggal dan Waktu.

mengatur waktu dan tanggal di xiaomi

  • Langkah 4: Jika Anda ingin perbaiki tanggal dan waktu secara manual, nonaktifkan "Gunakan Waktu yang Disediakan Jaringan".
  • Langkah 5: Kemudian, Anda bisa sesuaikan dan perbaiki waktunya secara manual.
  • Langkah 6: Untuk pengaturan Otomatis, tetap aktifkan Gunakan Waktu yang Disediakan Jaringan.

mengatur waktu dan tanggal di xiaomi

4. Mengatur waktu dan tanggal di ponsel OnePlus 9/10 Pro

Untuk mengatur tanggal dan waktu Anda di ponsel OnePlus 9 atau 10 Pro, Anda perlu untuk lakukan langkah-langkah dibawah berikut ini:

  • Langkah 1: Kliklah pada bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Lalu temukan dan kliklah pada Pengaturan Sistem.
  • Langkah 3: Kemudian klik Tanggal & Waktu.

mengatur waktu dan tanggal di oneplus 10 pro

  • Langkah 4: Di sana Anda akan temukan Atur Waktu Otomatis.
  • Langkah 5: Untuk mengatur secara manual, nonaktifkanlah Atur Waktu Otomatis

5. Mengatur waktu dan tanggal di ASUS ROG Phone 5

Untuk mengatur tanggal dan waktu d ROG Phone 5, Anda perlu lakukan langkah-langkah di bawah berikut ini:

    • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
    • Langkah 2: Gulir ke bawah dan kliklah pada Sistem.
    • Langkah 3: Kliklah pada Tanggal dan Waktu.

mengatur waktu dan tanggal di asus rog phone 5

  • Langkah 4: Kliklah bagian Gunakan Waktu yang Disediakan Jaringan untuk pergunakan Pengaturan Otomatis.
  • Langkah 5: Untuk pengaturan secara manual, nonaktifkanlah Gunakan Waktu yang Disediakan Jaringan

5. Mengatur waktu dan tanggal pada ponsel Xperia 1 III

Untuk mengatur tanggal dan waktu pada ponsel Xperia 1 III, Anda perlu melakukan langkah-langkah di bawah berikut ini:

  • Langkah 1: Pergilah ke bagian Pengaturan.
  • Langkah 2: Gulir ke bawah dan kliklah pada Sistem.
  • Langkah 3: Kliklah pada Tanggal dan Waktu.

mengatur waktu dan tanggal di ponsel xperia 1 III

  • Langkah 4: Biarkanlah bagian Tanggal dan Waktu Otomatis Aktif untuk pengaturan secara Otomatis.
  • Langkah 5: Untuk diatur secara manual, nonaktifkan Tanggal dan Waktu Otomatis

Bagian 3: Pertanyaan yang Sering Diajukan

1. Bagaimana ambil tangkapan layar waktu di layar beranda Samsung?

Jika Anda memiliki Samsung dan ingin ambil tangkapan layar namun tidak tahu caranya, bagaimana ambil tangkapan layar di ponsel Anda. Saat Anda ingin ambil tangkapan layar, cukup tekan dan tahan tombol Volume Turun sambil tekan tombol Daya (Samping) secara bersamaan. Layar akan berkedip jika sebuah tangkapan layar telah diambil.

Tetapi, ini tergantung pada model ponsel Anda, tombol samping mungkin berada di sisi yang berlawanan atau di sisi yang sama. Untuk rincian lebih lanjut, Anda bisa ke Cara Ambil Tangkapan Layar Di Samsung Galaxy S22 dan Ponsel Android Lainnya.

2. Apakah itu Format Sistem Waktu?

Format Sistem Waktu di ponsel Anda tergantung pada hasil pabrik ponsel. Beberapa perusahaan menggunakan format waktu 24 jam, sementara yang lainnya menggunakan pilihan format waktu 12 jam.

3. Mengapa Jam Widget saya Salah?

Salah satu alasan yang paling menyolok adalah kenapa widget jam Anda tampilkan waktu yang salah adalah karena perangkat belum mendeteksi atau memperbarui waktu mengikuti zona waktu Anda.
Untuk atasi masalah itu, Anda harus pastikan bahwa opsi Pembaruan waktu otomatis telah diaktifkan di bagian bawah Tanggal dan Waktu, yang bisa ditemukan di tempat yang berbeda dalam pengaturan di ponsel lain.

4 . Bagaimana Saya Memasang Jam di Layar Tidur Android Saya?

Ikutilah petunjuk berikut ini untuk memasang jam di layar tidur Anda:

  • Langkah 1: Ketuklah ikon Pengaturan jika Anda gunakan perangkat Android dengan versi Android 11 atau versi lebih lama.
  • Langkah 2: Dan lalu, bukalah menu pengaturan di ponsel Anda dan menuju ke Kunci layar & Keamanan. Tetapi, tergantung pada model ponsel yang Anda gunakan, mungkin juga disebut Kunci layar atau hanya Keamanan.
  • Langkah 3: Klik pada Penyesuaian Kunci layar.
  • Langkah 4: Pilihlah Jam untuk disesuaikan atau alihkan jam layar terkunci.

pasang jam di layar tidur Anda

Jika Anda punya ponsel Android Samsung, Anda bisa aktifkan jam untuk layar terkunci dan fungsi selalu tampil di sebagian besar ponsel versi ini. Untuk tambah jam ke layar terkunci di Samsung Anda, ikutilah hal berikut:

  • Langkah 1: Bukalah Pengaturan.
  • Langkah 2: Lalu klik pada Kunci layar.
  • Langkah 3: Ubahlah Gaya Jam untuk atur jam di layar terkunci.

Kesimpulan

Jika Anda pernah bermasalah dengan tanggal dan waktu yang tidak diperbarui atau salah saat ditampilkan, kini Anda tahu apa yang harus dilakukan. Kami taruh beberapa perbaikan dasar yang seharusnya bisa diterapkan pada ponsel cerdas apa saja, tapi jika Anda pergunakan beberapa tipe ponsel yang sudah kami sebutkan di atas, Anda juga bisa merujuk ke konten ini dan terapkan perbaikan yang telah kami bahas di sini.

Kami berharap bahwa Anda akan dapatkan manfaat besar dari artikel ini. Terima kasih sudah membaca.

Alternatif yang terbaik untuk Samsung Smart Switch

Walaupun Smart Switch dikembangkan oleh Samsung, menggunakannya bukanlah metode yang ideal untuk transfer data Anda. Untuk melampaui keterbatasan itu, Anda cukup menggunakan MobileTrans dari Wondershare. Aplikasi tersebut bisa langsung transfer semua jenis data termasuk data whatsapp dari satu ponsel ke ponsel lainnya dalam sekejap.

Coba gratis Coba gratis
Download dengan amanaman & terjaga

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor