mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

Cara Mengatasi Kalender iCloud yang Tidak Tersinkronisasi

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

Selain dapat menyimpan file kita ke cloud dan membuatnya tersedia pada perangkat yang berbeda, iCould juga memiliki beberapa aplikasi lain. Contohnya adalah iCloud Calendar yang sudah digunakan oleh banyak pengguna karena bisa menyingkronkan jadwal kita pada perangkat dan platform yang berbeda secara bersamaan. Jika kalender iCloud Anda tidak bisa tersinkronisasi, maka hal ini bisa menyebabkan beberapa masalah yang tidak Anda inginkan. Pada artikel ini, saya akan memberitahu Anda bagaimana caranya memperbaiki kalender iCould yang tidak berfungsi dengan baik dengan melakukan perbaikan yang bisa Anda lakukan.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 1: Setel Ulang Akun iCould Anda

Sebagai permulaan, saya akan menjabarkan cara paling sederhana ketika memperbaiki masalah iCould Kalender tidak bisa tersinkron. Jika ada masalah pada akun iCloud Anda, maka akan lebih baik jika memperbaikinya. Pertama-tama, buka aplikasi iCould pada sistem dan pastikan fiturnya tersinkronisasi dengan kalender dan kontak aktif.

Setelah itu, Anda bisa klik pada tombol "Sign out" dan konfirmasi pilihan untuk keluar dari akun Anda. Setelah selesai, lakukan restart pada sistem Anda, lalu buka aplikasi iCloud dan masuk ke akun Anda lagi.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 2: Perbarui Perangkat Lunak Apple pada Windows

Jika fungsi berbagi pada kalender iCloud kalender tidak berfungsi di Windows, maka bisa jadi karena Anda menggunakan layanan perangkat lunak Apple model lama. Untungnya, Anda bisa memperbaiki masalah ini dengan memperbarui layanan Apple pada sistem Anda. Caranya cukup pergi ke opsi pencarian pada taskbar dan cari layanan Apple.

Tindakan ini akan otomatis membuka laman untuk layanan Perangkat Lunak Apple dan di sana Anda bisa memeriksa pembaruan atau instal pembaruan yang tersedia.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 3: Periksa Waktu dan Tanggal pada Perangkat yang Disinkronkan

Jika Anda telah menyinkronkan kalender iCloud Anda dengan beberapa perangkat, maka pastikan tanggal dan waktu pada perangkat tersebut. Jika ada satu perangkat yang waktu dan tanggalnya ketinggalan, maka hal ini bisa menyebabkan kalender iCloud tidak bisa tersinkronisasi.

Pada Windows, Anda bisa buka Pengaturan > Waktu dan Tanggal untuk memeriksanya. Jika Anda memiliki iPhone, maka jelajahi Pengaturan > Umum > Waktu & Tanggal lalu atur menjadi otomatis. Anda juga bisa pastikan Waktu dan Tanggal tertera dengan benar pada seluruh perangkat yang tersinkronkan.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 4: Sinkronkan Kalender iCould secara Manual

Ketika aplikasi iCloud membuat kita dapat menyinkronkan kalender dengan Outlook secara otomatis, maka dapat menyebabkan kalender iCloud tidak bisa tersinkron. Oleh karena itu, cobalah sinkronkan kalender iCloud Anda dengan layanan lain (seperti Outlook) secara manual. Caranya adalah situs web iCloud, masuk ke akun Anda, lalu pilih fitur Kalender dari beranda.

Setelah itu, pada bagian sidebar, pilih kalender yang ingin Anda sinkronkan, kemudian klik pada ikon bagikan. Di sini, aktifkan opsi untuk membuat kalender publik dan salin link unik yang ditampilkan.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Kemudian Anda bisa memeriksa Outlook atau layanan lain dan tambahkan kalender iCloud yang telah Anda pilih tadi. Contohnya, jika Anda ingin menautkan kalender iCloud Anda dengan Outlook, maka di sana akan ada opsi untuk menambahkan kalender secara manual. Anda bisa memilih untuk menambahkan kalender dari internet dan memasukan URL kalender iCloud di sini. Dengan cara ini, Anda bisa melakukan sinkronisasi iCloud secara manual dengan layanan lain seperti Outlook.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 5: Ubah Pendaftaran di Windows

Sudah banyak pengguna Windows yang mengalami kalender iCloud tidak bisa sinkron pada sistem mereka. Salah satu alasan hal tersebut tidak bisa berfungsi bisa saja berhubungan dengan Registry Editor di Windows.

Anda mungkin tidak mengetahuinya, tetapi WIndows telah mendedikasikan pendaftaran agar bisa sinkron dengan file CalDEV pada kalender iCloud. Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa menjalankan prompt Run dengan menekan Windows + R dan masukan perintah "regedit". Dengan begini jendela Registry Editor pada sistem Anda akan terbuka.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Setelah itu, jelajahi bagian HKEY_CURRENT_USER dan kunjungi Software Microsoft Office Outlook Addins > Apple.Dav.Addin. Terakhir, pilih "LoadBehaviour" dan pastikan nilai teks Data diatur ke 3.

Perbaikan 6: Pastikan Anda Memiliki Ruang Penyimpanan yang Cukup di iCould

Tentu saja jika tidak ada ruang pada penyimpanan akun iCloud Anda, maka akan timbul masalah-masalah seperti kalender iCloud yang tidak bisa sinkron. Karena itu, sebelum Anda melakukan tindakan drastis, buka pengaturan iCloud pada perangkat Anda terlebih dahulu. Di sana, Anda bisa melihat berapa banyak ruang yang tersedia pada akun iCloud Anda dan komponen lain apa yang tersimpan pada ruang penyimpanan. Jika tidak tersedia ruang penyimpanan, maka Anda bisa meningkatkan paket iCloud Anda atau hapus data yang ada di dalamnya.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Perbaikan 7: Verifikasi Status Port 443

Port 443 merupakan port bawaan agar layanan Apple bisa bekerja. Oleh karena itu, jika ada masalah dengan port 443, maka dapat menyebabkan kalender iCloud tidak bisa dibagikan.

Untuk memeriksa status port 443, Anda cukup jalankan Command Prompt sebagai administrator dan gunakan komando "netstat". Masukan komando berikut untuk memeriksa status port 443. Gantilah 443 dengan port lain untuk memeriksa statusnya juga.

netstat -an | find “443”

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Jika port 443 tutup, Anda bisa membukanya secara manual. Biasanya, Windows Defender atau alat anti-malware lain mungkin saja tidak sengaja menutup port. Anda bisa menonaktifkan firewall atau layanan anti-malware pada sistem Anda untuk memperbaiki masalah kalender iCloud tidak sinkron akibat masalah ini.

Perbaikan 8: Periksa Status Sistem Apple

Terakhir, masalah juga bisa saja terjadi pada server Apple yang mengakibatkan masalah kalender iCloud tidak sinkron. Cara memeriksanya adalah dengan mengunjungi laman Status Sistem resmi dari Apple. Jika servernya down atau Apple sedang memperbaikinya, maka Anda bisa mengetahuinya di sini dan cobalah perbaiki masalah kalender iCloud tidak bisa berfungsi dengan baik.

perbaiki kalender iCloud tidak sinkron

Selesai! Setelah mengikuti pedoman ini, Anda telah dapat memperbaiki kendala kalender iCloud tidak sinkron dengan mulus. Karena masalah kalender iCloud tidak bisa berbagi dengan baik yang dapat diakibatkan oleh beberapa penyebab, saya telah menjelaskan perbaikan umum yang bisa mengatasinya. Anda bisa mencoba solusi yang mana saja dan perbaiki kendala iCloud tidak bisa tersinkron tanpa masalah.

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor