mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

WhatsApp Security: WhatsApp Kamu Diretas? Inilah Yang Harus Anda Lakukan

Axel Nash

Ditulis oleh Axel Nash |

Popularitas Whatsapp saat ini dapat dicapai karena ia merupakan aplikasi seluler pertama yang menawarkan pengiriman pesan secara gratis kepada semua penggunanya. Hal ini menarik banyak pengguna untuk mendaftarkan nomor ponsel mereka di Whatsapp tanpa memerlukan informasi lainnya dan membuat pendaftaran akun baru menjadi sebuah proses yang dapat berlangsung dengan lancar. Dalam beberapa tahun ini, mereka juga telah menambahkan banyak fitur yang disukai oleh para pengguna serta menginspirasi platform perpesanan lainnya untuk menambahkan fitur-fitur tersebut ke dalam sistem antarmuka mereka.

Dengan banyaknya jumlah orang yang menggunakan Whatsapp, hal ini pun telah menjadi sasaran bagi beberapa peretas untuk meretas akun Whatsapp orang lain. Kami memahami seberapa mengerikannya itu jika akun Anda disusupi. Oleh karena itu, kami akan berbagi dengan Anda cara agar Anda dapat memeriksa jika akun Anda telah diretas dan apa saja langkah berikutnya.

jika Anda telah diretas

Bagian 1: Bagaimana cara mengetahui jika akun Anda telah diretas?

Mengalami peretasan merupakan suatu hal yang menakutkan dan sebuah pelanggaran besar terhadap privasi Anda. Namun, jika Anda ingin menentukan apakah akun Anda telah diretas atau tidak, maka akan terdapat beberapa pertanda yang akan menimbulkan kecurigaan Anda terhadap terjadinya hal tersebut.

Salah satu pertanda yang dapat menjadi indikator bahwa akun Anda telah diretas adalah Anda menyadari bahwa kinerja aplikasi Anda tidak seperti biasanya. Tidak biasa dalam artian bahwa Anda telah menerima banyak peringatan mengenai perubahan kata sandi atau sejumlah permintaan autentikasi walau Anda tahu dengan jelas bahwa Anda tidak pernah melakukan perubahan apa pun terhadap aplikasi Anda.

Pertanda lainnya adalah Anda menyadari bahwa sejumlah kontak baru telah ditambahkan pada daftar kontak Anda tanpa sepengetahuan Anda. Whatsapp akan langsung menambahkan kontak setelah Anda masuk akun dengan menggunakan perangkat baru, jadi jika Anda memiliki kontak yang tidak Anda kenali, maka terdapat kemungkinan bahwa Anda telah diretas.

Anda juga dapat memeriksa pesan yang telah Anda kirim. Jika Anda melihat pesan apa pun yang Anda yakini bahwa pengirimnya bukanlah Anda, maka terdapat kemungkinan bahwa akun Whatsapp Anda telah diretas.

Bagian 2: Apa yang harus saya lakukan jika akun WhatsApp saya telah diretas?

Setelah memeriksa kontak dan pesan Anda, serta mendapatkan banyak notifikasi dari Whatsapp, maka Anda pun telah mendapatkan kepastian bahwa akun Whatsapp Anda telah diretas. Kami akan membagikan kepada Anda langkah-langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan jika akun Anda telah diretas.

  • Opsi 1: Mengatur Ulang Kata Sandi Anda

Pastikan untuk mengubah kata sandi WhatsApp Anda secepatnya segera setelah Anda mengetahui bahwa akun Anda telah diretas. Melakukan hal ini setidaknya akan memberikan Anda sebuah jaminan bahwa mereka tidak akan dapat mengakses akun Anda.

  • Opsi 2: Jangan Keluar lalu Masuk Kembali

Peretas akan mencoba untuk mengakses akun Anda dengan mengirimkan kode verifikasi agar Anda terkunci dari akun Anda. Jadi ketika Anda menerima notifikasi mengenai kode verifikasi tersebut, sebaiknya abaikan saja dan jangan keluar dari akun Anda sama sekali.

  • Opsi 3: Beri tahu kontak Anda

Setelah Anda menentukan bahwa Anda telah diretas, maka segera beri tahu kontak Anda mengenai hal tersebut sebab para peretas akan mencoba untuk menghubungi kontak-kontak yang Anda miliki dan meminta kode verifikasi akun mereka yang juga akan menyebabkan terjadinya peretasan pada akun mereka. Beri tahu mereka untuk mengabaikan pesan dari Anda yang bertanya mengenai kode apa pun.

Bagian 3: Tips untuk mencegah terjadinya peretasan pada WhatsApp Anda

Setelah Anda menentukan apakah Anda telah diretas atau tidak, Anda harus melakukan hal yang diperlukan untuk mencegah terjadinya insiden peretasan pada akun Anda di masa mendatang. Terdapat beberapa cara untuk mencegah terjadinya peretasan pada akun Whatsapp Anda. Kami akan membagikannya dengan Anda agar Anda dapat lebih berwaspada saat menggunakan ponsel Anda.

  • Tip# 1: Jangan buka tautan atau pesan yang mencurigakan dari kontak yang tidak Anda kenali.
  • Tip# 2: Hindari penggunaan jaringan publik jika memungkinkan sebab jaringan publik dianggap tidak aman untuk digunakan.
  • Tip# 3: Ubah kata sandi Anda sesering mungkin.
  • Tip# 4: Aktifkan Autentikasi Dua Faktor di akun Whatsapp Anda untuk keamanan tambahan akun Anda.
  • Tip# 5: Jangan tinggalkan ponsel Anda tanpa pengawasan terutama jika Anda berada di luar atau tempat umum.

Bagian 4: Bagaimana cara mentransfer data WhatsApp ke ponsel baru saya dengan aman?

MobileTrans - WhatsApp Transfer

Mentransfer WhatsApp dari satu ponsel ke ponsel lainnya Dengan beberapa Klik!

  • • Mentransfer WhatsApp antara 6000+ perangkat iOS dan Android.
  • • Mentransfer sekaligus pesan, foto dan video terlampir, serta berbagai macam stiker.
  • • Mentransfer WhatsApp Business dari Android ke iPhone dan sebaliknya.
  • • Memindahkan LINE, Wechat, Kik dan GB WhatsApp ke ponsel baru.
4.085.556 orang telah mengunduhnya
logo trustpilot 5 bintang 4.5/5 Sangat Bagus

Misalnya Anda membeli ponsel baru dan Anda ingin dapat mentransfer semua Data Whatsapp Anda dengan cara yang aman. Mentransfer data dengan cara yang aman merupakan suatu hal yang memungkinkan dengan menggunakan alat kami, MobileTrans - WhatsApp Transfer. Dengan menggunakan alat kami, yakinlah bahwa semua data Anda akan ditransfer hanya dalam beberapa klik dan hal tersebut dilakukan dengan cara yang aman.

whatsapp transfer

Melakukan backup data juga merupakan cara yang baik untuk menyimpan semua data penting dan juga pesan-pesan berharga yang Anda miliki di Whatsapp.

Lihat video tutorial kami di bawah ini:

DOWNLOAD GRATIS DOWNLOAD GRATIS
Download dengan amanaman & terproteksi
Anda dapat membaca informasi lebih lanjut mengenai cara agar Anda dapat mentransfer data Whatsapp Anda dari satu perangkat ke perangkat lainnya dengan membaca artikel kami mengenai topik ini:
  1. iOS ke Android: Bagaimana cara mentransfer obrolan WhatsApp dari iPhone ke Android?
  2. Android ke iOS: Bagaimana Cara Mentransfer WhatsApp dari Android ke iPhone 13/12 Baru?

Kesimpulan

Mengalami peretasan merupakan sebuah situasi menakutkan yang dapat terjadi pada siapa saja. Jika Anda curiga bahwa Anda telah diretas, cobalah semua tips dan saran yang kami bagikan untuk menentukan apakah Anda telah diretas. Anda juga harus memastikan bahwa Anda telah mengambil tindakan pencegahan keamanan yang diperlukan pada pihak Anda seperti mengubah kata sandi Anda atau mengaktifkan “Autentikasi Dua Faktor” di Whatsapp sebagai lapisan keamanan tambahan untuk akun Anda.

Artikel Baru Terpopuler

Axel Nash

Axel Nash

staff Editor