mobiletrans logo
MobileTrans

Transfer data ponsel tanpa PC

Smart Switch adalah aplikasi populer yang kebanyakan digunakan untuk memindahkan data dari perangkat Android/iOS yang sudah ada ke Samsung yang baru. Selama ponsel tertuju adalah perangkat Samsung, kita bisa menggunakan aplikasi Samsung Switch dengan lumayan mudah. Meski demikian, ada kalanya saat aplikasi Samsung Smart Switch tidak memenuhi kebutuhan kita atau tidak kompatibel dengan ponsel kita. Jangan khawatir, untuk kasus ini, Anda bisa menggunakan aplikasi transfer data alternatif di Samsung untuk memindahkan data Anda. Untuk memudahkan Anda, kami telah memilih 8 alternatif terbaik untuk aplikasi transfer data Samsung di postingan ini.

aplikasi-smart-switch-samsung

Bagian 1: Apa yang Bisa Saya Lakukan dengan Samsung Smart Switch?

Sebelum kita membahas alternatif-alternatif yang berbeda untuk aplikasi Samsung Smart Switch, mari kita bahas fitur-fiturnya secara singkat. Umumnya, Smart Switch tersedia sebagai aplikasi untuk perangkat seluler (Android) dan juga aplikasi desktop. Aplikasi di perangkat selulernya dapat digunakan untuk mentransfer data antar perangkat yang berbeda, sedangkan aplikasi di desktopnya dikenal akan fiturnya untuk membackup/me-restore data.

Dengan aplikasi di perangkat seluler, Anda dapat memindahkan data dari Android atau iPhone lama ke ponsel Samsung Galaxy Anda yang baru. Anda dapat memindahkan file media, dokumen, kontak, catatan panggilan, dan pesan. Jika kedua perangkat dijalankan dengan operasi sistem Android, maka Anda juga dapat memindahkan data akun, catatan, memo suara, dan detail lainnya.

1. Untuk menggunakan aplikasi Samsung Switch, Anda bisa mendownloadnya dulu di perangkat Anda dan menjalankannya untuk mentransfer data Anda. Pertama, Anda bisa memilih cara untuk menyambungkan perangkat Anda dan membuat koneksi yang diperlukan via kabel USB ataupun WiFi.

transfer-smart-switch-1

2. Untuk memproses lebih lanjut, Anda perlu memilih tipe perangkat sumber, Android atau iOS. Perangkat target harus berupa ponsel Samsung.

transfer-smart-switch-2

3. Pilih ke mana Anda ingin mentransfer data (penyimpanan perangkat atau kartu SD) dan sambungkan kedua perangkat. Jika Anda menyambungkan mereka secara nirkabel, maka pastikan mereka berada di jarak yang dekat.

transfer-smart-switch-3

4. Sekarang, masukkan kode sekali pakai untuk mengotentikasi koneksi. Setelah kedua perangkat tersambung, Anda bisa memilih tipe data yang ingin Anda transfer.

transfer-smart-switch-4

5. Tunggu beberapa menit hingga aplikasi mobile Smart Switch menyelesaikan proses transfer. Akhirnya, Anda bisa mengakses file yang ditransfer ke ponsel Samsung Anda.

transfer-smart-switch-5

Bagian 2: 8 Aplikasi Alternatif untuk Samsung Smart Switch Terbaik

Terdapat banyak masalah yang dihadapi pengguna saat menggunakan aplikasi Samsung Switch, mulai dari permasalahan kompatibilitas yang terbatas hingga masalah konektivitas. Karenanya, Anda dapat mempertimbangkan untuk menggunakan alternatif aplikasi transfer Samsung.

1. Wondershare MobileTrans

MobileTrans adalah alternatif terbaik untuk aplikasi Samsung Switch yang kompatibel dengan 6000+ perangkat di luar sana. Tidak seperti Smart Switch, keunggulan dari aplikasi ini adalah ponsel tertuju tidak harus selalu Samsung. Aplikasi ini dapat melakukan transfer data lintas platform langsung antar berbagai jenis ponsel. Hanya dalam beberapa menit, pengguna bisa mengganti ponsel mereka dengan mudah.

Pemindahan Data Samsung

  • Aplikasi ini melakukan transfer data antara Android dan iPhone, iPhone dan iPhone, atau Android dan Android, tidak pedulu platform perangkat apapun.
  • Aplikasi ini mendukung 6000+ perangkat, termasuk perangkat yang bekerja dengan firmware terbaru seperti Android 9.0 atau iOS 13.
  • Pengguna bisa memilih jenis data yang ingin mereka pindahkan. Aplikasi ini mendukung transfer foto, video, file audio, catatan panggilan, kontak, pesan, data aplikasi, dan banyak tipe data lainnya.
  • Aplikasi ini memiliki tampilan antarmuka yang intuitif sehingga tidak memerlukan kemampuan di bidang teknik untuk mengoperasikannya.
  • Selain mentransfer data, pengguna juga dapat membackup perangkat mereka atau pun me-restore file backup-an yang ada ke ponsel mereka.
Tersedia di:

Kelebihan:

  • Tidak perlu root atau jailbreak ponsel Anda
  • Sangat cepat
  • Mendukung transfer data lintas platform
  • Bekerja baik di Windows atau macOS

Kekurangan:

  • Hanya tersedia versi uji coba

Lihat video tutorial kami di bawah ini:

COBA GRATIS COBA GRATIS
Download dengan amanaman dan terproteksi

2. Dr.Fone - Switch

Sebagai bagian dari peralatan yang dimiliki oleh Dr.Fone, aplikasi ini bisa disebut sebagai aplikasi desktop ramah pengguna lainnya yang bisa melaksanakan transfer langsung antar ponsel. Tidak hanya Samsung, Anda dapat menggunakan Dr.Fone - Switch untuk mentransfer data ke perangkat Android atau iOS apa pun.

  • Aplikasi ini mendukung transfer data langsung antar perangkat bahkan jika keduanya bekerja di platform yang berbeda.
  • Pengguna bisa memilik jenis konten yang ingin mereka pindahkan sebelumnya.
  • Aplikasi ini mendukung transfer sebagian besar jenis data seperti foto, dokumen, musik, pesan, catatan panggilan, dan lain-lain
  • Bekerja di versi macOS dan Windows terkemuka

Kelebihan:

  • Mudah digunakan
  • Cepat
  • Transfer data lintas platform

Kekurangan:

  • Hanya tersedia versi uji coba

alternatif-1-samsung-smart-switch

3. Jihosoft Phone Transfer

Aplikasi ini adalah alternatif untuk aplikasi transfer Samsung yang populer lainnya, yang dapat Anda instal di Mac atau Windows dan ponsel Anda. Tapi, jika Anda sedang mencari aplikasi mobile Smart Switch, maka Anda bisa mencoba opsi lain.

  • Karena dengan aplikasi ini, kedua perangkat harus tersambung ke sistem untuk mentransfer data dari satu ponsel ke ponsel lainnya.
  • Aplikasi ini memberikan solusi transfer langsung antar ponsel dan bekerja bahkan jika ponsel tertuju bukan perangkat Samsung.
  • Aplikasi ini bisa mentransfer hampir semua jenis data seperti konten media, dokumen, dan lain-lain.

Kelebihan:

  • Mudah digunakan
  • Transfer data cepat

Kekurangan:

  • Bantuan pelanggan yang terbatas
  • Tidak ada versi gratis (hanya tersedia versi berbayar)

alternatif-2-samsung-smart-switch

4. iSkysoft Toolkit – Peralihan Data dari Ponsel ke Ponsel

Alternatif aplikasi Samsung Smart Switch yang satu ini tentu sesuai dengan namanya. Aplikasi ini memberikan solusi cepat, mudah dan ramah pengguna untuk mentransfer data secara langsung dari satu ponsel ke ponsel lainnya. Karena ponsel tertuju bisa berupa perangkat Android atau iOS apa pun, aplikasi ini pun dapat mengatasi batasan dari Smart Switch (yang hanya dapat mentransfer data ke ponsel Samsung).

  • Aplikasi ini adalah bagian dai iSkysoft Toolkit dan memberikan solusi yang sederhana dan ramah pengguna untuk mentransfer data.
  • Aplikasi ini kompatibel dengan ribuan ponsel dan bahkan mendukung transfer data lintas platform.
  • Pengguna bisa memindahkan foto, kontak, catatan panggilan, aplikasi, file media, dokumen, dan berbagai jenis data.
  • Aplikasi desktopnya bekerja baik di macOS atau Windows

Kelebihan:

  • Mudah dan cepat
  • Transfer data lintas platform
  • Aman dan bisa diandalkan

Kekurangan:

  • Hanya tersedia versi uji coba
  • Tidak ada transfer data nirkabel

alternatif-3-samsung-smart-switch

5. CLONEit

Setelah menelusuri beberapa aplikasi desktop, mari kita perkenalkan beberapa alternatif untuk aplikasi mobile Smart Switch. Pada dasarnya, CLONEit adalah solusi aplikasi mobile sempurna untuk mentransfer data antara berbagai ponsel berbeda secara nirkabel melalui WiFi langsung.

  • Selain Samsung, aplikasi ini bekerja dengan mulus di perangkat Android terkemuka lainnya.
  • Anda bisa mentransfer file media, dokumen, kontak, catatan panggilan, dan pesan secara nirkabel.
  • Kedua perangkat harus berada dalam jarak dekat supaya CLONEit dapat bekerja.

Kelebihan:

  • Transfer data nirkabel

Kekurangan:

  • Permasalahan kompatibilitas dengan perangkat iOS
  • Tidak mendukung semua jenis data (seperti transfer aplikasi)

alternatif-4-samsung-smart-switch

6. inShare

Seperti aplikasi Samsung Switch, inShare juga memungkinkan kita untuk menyambungkan kedua perangkat secara nirkabel. Untuk melakukan ini, Anda perlu menyalakan fitur Bluetooth dan WiFi di kedua perangkat dan meletakkan keduanya berdekatan.

  • Aplikasi ini bisa mentransfer musik, foto, aplikasi, dokumen, kontak, dll. dari satu perangkat Android ke perangkat lainnya.
  • Ponsel tertuju bisa berupa perangkat Android yang mana saja yang kompatibel.
  • Kedua perangkat harus tersambung secara nirkabel.

Kelebihan:

  • Transfer data nirkabel

Kekurangan:

  • Tidak mendukung iPhone
  • Membutuhkan waktu yang lebih lama dari aplikasi desktop

alternatif-5-samsung-smart-switch

7. XShare

Jika Anda tidak punya banyak data untuk ditransfer, maka Anda juga bisa mempertimbangkan XShare sebagai alternatif aplikasi Android Smart Switch. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menyambungkan kedua perangkat dengan mudah dengan memindai kode QR.

  • Aplikasi ini bergantung pada sambungan langsung WiFi untuk mentransfer data Anda, yang mana 200 kali lebih cepat daripada Bluetooth.
  • Anda bisa memindahkan semua jenis file media dan dokumen dengan menggunakan aplikasi transfer cerdas ini.
  • Aplikasi ini mendukung semua perangkat Android terkemuka yang bekerja dengan versi Android 5.0 atau versi di atasnya.

Kelebihan:

  • Transfer data nirkabel
  • Konektivitas cepat dengan pemindaian kode QR

Kekurangan:

  • Tipe data yang didukung terbatas (tidak mendukung transfer aplikasi)
  • Aplikasi tersebut tidak kompatibel dengan perangkat iOS

alternatif-6-samsung-smart-switch

8. Google Drive

Terakhir, jika semuanya tidak bekerja, maka Anda bisa menggunakan bantuan Google Drive untuk memindahkan data Anda. Aplikasi ini juga dapat mengelola salinan data Anda di Drive sebagai backup yang bisa Anda akses dengan koneksi dari perangkat apa pun.

  • Pengguna bisa mengupload dokumen atau file media mereka di Google Drive lalu mendownloadnya dari perangkat apa pun.
  • Dengan begini, Anda bisa mentransfer file Anda dari satu ponsel ke ponsel lainnya, tanpa mempedulikan platformnya.
  • Karena Google Drive mendukung transfer nirkabel, maka tidak perlu untuk menyambungkan perangkat secara fisik.

Kelebihan:

  • Juga dapat mengelola file backup di Drive
  • Bisa diakses dari perangkat apa pun lewat koneksi internet

Kekurangan:

  • Memakan banyak waktu
  • Mengkonsumsi penyimpanan Drive Anda dan bandwidth data
  • Tidak bisa mentransfer aplikasi, catatan panggilan, pesan, catatan, dan sebagainya

alternatif-7-samsung-smart-switch

Begitulah semuanya! Sekarang karena Anda sudah mengetahui 8 alternatif berbeda untuk aplikasi Samsung Smart Switch, sehingga kini Anda dapat memindahkan data Anda dari satu ponsel ke ponsel lain dengan mudah. Karena aplikasi Smart Switch memiliki banyak sekali batasan, Anda bisa mencoba aplikasi yang lebih baik seperti MobileTrans. Selain memindahkan data Anda secara langsung dari satu ponsel ke ponsel lain, aplikasi ini juga dapat membantu Anda membackup dan me-restore konten ponsel Anda tanpa menimbulkan masalah. Karena aplikasi ini mendukung transfer data lintas platform, Anda bisa memindahkan segala jenis file antar perangkat Android dan iOS dalam hitungan menit.

MobileTrans - Aplikasi transfer iOS ke Android terbaik

Solusi 1-klik untuk mentransfer data dari iPhone ke Android. Mendukung transfer kontak, foto, musik, video, kalender, dan lain-lain.

COBA GRATIS COBA GRATIS
Download dengan amanaman dan terproteksi

Samsung Transfer

1. Samsung to iPhone
2. Samsung to Samsung
3. Samsung to Android
4. iPhone to Samsung
5. Android to Samsung
6. Windows Phone to Samsung
7. Samsung Tools
8. Samsung Smart Switch
9. Samsung Galaxy S22
penulis artikel

Axel Nash

staff Editor

Hot Articles